Hima Prodi PGSD (Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar) pada FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) UNUSIDA (Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo) lolos seleksi akhir proposal Program Penguatan Kapasitas Ormawa (PPK ORMAWA) tahun 2022. Berikut ini nama-nama anggota tersebut yakni Aldona Lailatul Ni’mah, Ridfia Ulinnuha Anwar, Cindy Familia, Alfiadny Firdausy, Wahyu Indah Tsabitha, Siti Fitria Hanim, Aldo Pratama Adiwidya, Nurus Tsalitsah, M. Farhan Kurniawan, M. Yusron Maulana, Yunia Nur Hidayah, serta Nur Hidayatul Khasanah yang berasal dari angkatan 2020 dan 2021.
Program tersebut merupakan program yang memberikan kesempatan bagi Ormawa untuk memberdayakan dan mengabdi pada masyarakat. Nantinya program-program yang dicanangkan oleh Ormawa akan mendapat fasilitas dari kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek). Dengan kata lain, program ini dilaksanakan melalui serangkaian proses pembinaan ormawa oleh Perguruan Tinggi yang diimplementasikan dalam pengabdian dan pemberdayaan masyarakat.
Pembimbing PPK ORMAWA Hima PGSD, Dr. Nurul Istiqfaroh S.Pd., M. Pd. Menuturkan bahwa, “melalui program ini, mahasiswa, terutama anggota PPK Ormawa Hima Prodi PGSD dapat memberikan sumbangsih berupa ide, gagasan, inovasi maupun pendidikan bagi masyarakat untuk pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs)”. Melalui penuturan tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa hasil akhir yang ingin didapatkan dari kegiatan ini adalah anggota PPK Ormawa Hima PGSD UNUSIDA dapat mengembangkan ide juga gagasan serta inovasi yang ada. Sehingga dalam bidang pendidikan, bisa memberikan pembangunan berkelanjutan bagi masyarakat.
Berbagai kendala dihadapi. Salah satu kendala tersebut berupa kendala sinyal atau kesalahan teknis saat presentasi zoom dengan pihak pusat. Hal tersebut dirasakan oleh Aldona Lailatul Ni’mah, selaku Ketua Kelompok PPK ORMAWA Hima PGSD UNUSIDA. “Tetapi alhamdulillah kita bisa mengatasi kendala itu dengan baik,” ungkapnya.
Selain itu, Aldona juga mengatakan bahwa, “Harapan kami kedepannya HIMA PGSD ini mampu meningkatkan nama baik prodi PGSD dan terutama nama baik UNUSIDA melalui program PPK Ormawa. Sehingga mahasiswa UNUSIDA mampu bersaing diberbagai elemen masyarakat.” Dengan dinyatakannya Hima Prodi PGSD UNUSIDA yang lolos seleksi akhir PPK ORMAWA Tahun 2022, sudah berhasil meningkatkan nama baik prodi PGSD juga UNUSIDA. Semoga dengan adanya berita baik ini, mampu memberikan inspirasi bagi mahasiswa agar semakin berlomba-lomba untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan di berbagai bidang.